-->

Iklan

Pakaian Adat Sunda

terasmudacianjur
Jumat, 26 Oktober 2018, 13.59 WIB Last Updated 2018-10-26T06:59:59Z

Pakaian adat Sunda salah satunya adalah kebaya khas Sunda. Baju kebaya sendiri memang dipakai juga di daerah lainnya seperti di Jawa Timur dan Jawa Tengah. Namun tentunya ada pembeda antara kebaya sunda dengan kebaya dari daerah lain. Pakaian adat Sunda memiliki beberapa bagian, misalnya pada pakaian adat untuk laki-laki yang terdiri dari:

- Baju jas dengan kerah menutup leher
- Kain batik atau kain dodot
- Celana panjang
- Kalung
- Bendo (sejenis penutup kepala)
- Keris
- Selop untuk alas kaki
- Jam rantai sebagai penghias jas

Sedangkan untuk wanita terdiri dari:

- Baju kebaya
- Kain kebat dilepe
- Ikan pinggang atau beubur
- Selendang karembong
- Kembang goyang untuk penghias sanggul
- Kalung
- Selop untuk alas kaki

Kelebihan Budaya Sunda

Setiap kebudayaan daerah membawa ciri khas masing-masing yang membuatnya berbeda satu sama lain, begitu juga dengan budaya sunda. Kebudayaan Sunda sendiri memberikan kontribusi yang cukup besar bagi kebudayaan Indonesia. Kesenian Sunda misalnya sering mewakilkan Indonesia di berbaga ajang dan acara internasional. Angklung sendiri sudah dikenalkan di luar negeri, salah satunya di Amerika. Melalui kesenian Sunda tersebut, budaya Indonesia menjadi lebih dikenal oleh bangsa asing.

Budaya Sunda juga tidak hanya berupa kesenian seperti tari-tarian dan alat musik, seperti yang dijelaskan sebelumnya bahwa mereka memiliki watak dan nilai budaya. Watak dan nilai budaya tersebut akan membentuk karakter masyarakat Sunda yang tersendiri. Mereka tergolong masyarakat yang membudayakan kerja sama satu sama lain. Hal tersebut sangat bagi bagi persatuan dan kemajuan bangsa Indonesia secara keseluruhan. Sampai saat ini kebudayaan Sunda terus dipelihara dan dikembangkan baik itu di Jawa Barat ataupun disebarkan ke daerah dan negara lainnya.



Komentar

Tampilkan

  • Pakaian Adat Sunda
  • 0

Terkini