-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Polres Cianjur Berantas Peredaran Minuman Keras Oplosan di Wilayah Kelurahan Muka

Kamis, 15 Agustus 2024 | 01.13 WIB | 0 Views Last Updated 2024-08-14T18:25:06Z

 




Polres Cianjur melalui Satuan Narkoba melaksanakan operasi penindakan terhadap peredaran minuman keras oplosan di wilayah Kelurahan Muka dan sekitar Tugu Pramuka. Tindakan ini dilakukan menindaklanjuti laporan masyarakat yang resah dengan maraknya peredaran minuman berbahaya tersebut.

Dalam operasi yang digelar Rabu (14/08/2024), petugas dari Sat Narkoba Polres Cianjur mendatangi lokasi yang dilaporkan sebagai tempat penjualan minuman keras oplosan. Di tempat kejadian perkara (TKP), petugas berhasil menyita sejumlah minuman keras oplosan yang siap edar. Selain itu, petugas juga menutup warung atau kios yang digunakan sebagai tempat menjual minuman berbahaya tersebut.





Kapolres Cianjur menyatakan bahwa tindakan tegas ini diambil demi menjaga ketertiban dan keamanan masyarakat, serta mencegah dampak buruk dari konsumsi minuman keras oplosan yang dapat mengancam nyawa.

"Kami akan terus melakukan operasi serupa dan tidak akan memberikan toleransi bagi para pelanggar hukum yang mengedarkan minuman keras oplosan di wilayah Cianjur," tegasnya.





Masyarakat diimbau untuk terus berperan aktif melaporkan segala bentuk kegiatan ilegal yang meresahkan, agar tindakan penegakan hukum dapat segera dilakukan. Polres Cianjur berkomitmen untuk menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat dengan menindak tegas segala bentuk peredaran minuman keras ilegal di wilayah hukumnya.


×
Berita Terbaru Update