-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Kepala Sekolah SMAN 1 Cianjur Resmi Dinonaktifkan Imbas Study Tour

Kamis, 27 Februari 2025 | 16.45 WIB | 0 Views Last Updated 2025-02-27T09:45:22Z


Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, mengonfirmasi bahwa Kepala Sekolah SMAN 1 Cianjur resmi dinonaktifkan sementara akibat nekat menggelar study tour ke Bali di tengah larangan yang dikeluarkan pemerintah provinsi.

Dalam video yang diunggah di akun Instagram pribadinya, Dedi Mulyadi menyampaikan perkembangan terbaru dari investigasi yang dilakukan oleh tim Inspektorat.

"Yang pertama kami sampaikan bahwa dua hari yang lalu kami menurunkan tim inspektorat ke SMA Negeri 1 Cianjur. Dan tadi malam sudah diputuskan dan disimpulkan bahwa hasil pemeriksaan kepala SMA Negeri 1 Cianjur dinonaktifkan sementara karena kami harus melakukan pendalaman terhadap berbagai kegiatan pengelolaan keuangan di SMA Negeri 1 Cianjur," ungkapnya.

Dedi juga menegaskan bahwa investigasi serupa akan dilakukan ke seluruh SMA dan SMK di Jawa Barat untuk memastikan adanya pengelolaan keuangan yang transparan dan akuntabel.

"Dan itu juga akan terus kami lakukan ke seluruh SMA dan SMK di seluruh provinsi Jawa Barat. Sehingga kami bisa mendapatkan rekomendasi yang objektif untuk kepentingan dunia pendidikan," lanjutnya.

Lebih lanjut, Dedi menegaskan bahwa jika ditemukan kesalahan berat dalam pengelolaan sekolah, maka kepala sekolah yang bersangkutan tidak hanya akan dinonaktifkan sementara, tetapi diberhentikan secara permanen.

"Apabila kepala sekolahnya ditemukan kesalahan berat dan tidak bisa lagi ditolerir, maka kami akan memutuskan diberhentikan permanen dan selanjutnya akan ditugaskan menjadi guru biasa di seluruh sekolah di provinsi Jawa Barat," tegasnya.

Keputusan ini semakin memperkuat sikap tegas pemerintah provinsi dalam mengatur kebijakan pendidikan di Jawa Barat, terutama dalam menghindari pembebanan finansial yang berlebihan bagi orang tua siswa.
×
Berita Terbaru Update