![]() |
Starter PERSIB saat menghadapi Persik Kediri di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Rabu, 5 Maret 2025. (PERSIB.co.id/Sutanto Nurhadi Permana) |
Empat gol kemenangan PERSIB dicetak oleh Nick Kuipers (29’), Ryan Kurnia (45+5’), David da Silva (77’), dan Beckham Putra Nugraha (90+2’). Sementara Persik hanya mampu membalas lewat gol penalti Majed Osman.
Babak Pertama: PERSIB Langsung Tancap Gas
Sejak peluit awal dibunyikan, PERSIB langsung bermain agresif dan menekan lini pertahanan Persik. Duet Ciro Alves dan Tyronne del Pino menjadi motor serangan tim asuhan Bojan Hodak. Beberapa peluang pun tercipta, seperti sepakan Ciro pada menit ke-2 serta tembakan Marc Klok di menit ke-16. Namun, keduanya belum mampu membuahkan gol.
Tekanan terus diberikan PERSIB hingga akhirnya gol pembuka lahir pada menit ke-29. Berawal dari eksekusi sepak pojok Marc Klok, Nick Kuipers sukses menyundul bola dan menggetarkan jala gawang Persik yang dikawal Leo Navvachio.
Tak puas dengan keunggulan satu gol, PERSIB terus menggempur pertahanan Macan Putih. Jelang babak pertama usai, Ryan Kurnia memperbesar keunggulan menjadi 2-0 melalui sundulan usai menerima umpan silang Robi Darwis di menit ke-45+5.
Babak Kedua: Persik Bangkit, PERSIB Tambah Dua Gol
Memasuki babak kedua, Hodak melakukan pergantian pemain dengan memasukkan Beckham Putra Nugraha dan David da Silva menggantikan Ryan Kurnia serta Gervane Kastaneer.
Persik yang tertinggal dua gol mencoba bangkit dan mulai mengambil inisiatif serangan. Hasilnya, pada menit ke-52, Persik mendapatkan hadiah penalti setelah Edo Febriansah dinyatakan melanggar Vava Mario Yagalo di kotak terlarang. Wasit Axel Febrian Sinaga yang melakukan tinjauan melalui VAR tetap pada keputusannya. Majed Osman yang maju sebagai eksekutor sukses memperkecil ketertinggalan menjadi 1-2.
Sayangnya bagi Persik, momentum kebangkitan mereka terganggu setelah pemain asing mereka, Francisco Pereira atau Kiko, diusir wasit pada menit ke-72 akibat menerima kartu kuning kedua.
Keunggulan jumlah pemain dimanfaatkan dengan baik oleh PERSIB. Pada menit ke-77, David da Silva memperlebar jarak menjadi 3-1. Menerima bola dari sapuan Gustavo Franca, David melakukan penetrasi ke dalam kotak penalti sebelum melepaskan tembakan keras yang gagal dihentikan Navvachio.
PERSIB memastikan kemenangan telak 4-1 lewat gol Beckham Putra Nugraha di masa injury time (90+2’). Sontekan kaki kanan Etam—sapaan akrab Beckham—mengunci kemenangan Pangeran Biru di kandang sendiri.
Kehilangan Dua Pemain di Laga Berikutnya
Kemenangan ini membawa dampak bagi laga selanjutnya. PERSIB dipastikan tidak akan diperkuat dua pemain andalannya, Nick Kuipers dan Ryan Kurnia, dalam laga tandang melawan Semen Padang pada pekan ke-27 Liga 1 2024/25 di Stadion H. Agus Salim, Senin (10/3/2025).
Kuipers dan Ryan harus absen akibat akumulasi kartu kuning. Ryan menerima kartu kuning keempatnya di laga melawan Persik, setelah sebelumnya mendapat kartu saat menghadapi Arema FC, PSIS Semarang, dan PSM Makassar. Sementara itu, Kuipers mendapat kartu kuning pada menit ke-12 melawan Persik. Sebelumnya, ia juga sudah mengantongi kartu kuning saat melawan Arema FC, Borneo FC, dan Persis Solo.
Meski kehilangan dua pilar, PERSIB tetap optimistis mempertahankan performa apik mereka demi menjaga posisi di puncak klasemen. Laga melawan Semen Padang akan menjadi tantangan tersendiri bagi Bojan Hodak dalam meramu strategi tanpa dua pemain andalannya.
Susunan Pemain:
PERSIB Bandung: Teja Paku Alam; Daisuke Sato, Nick Kuipers, Jufriyanto, Edo Febriansah; Marc Klok, Tyronne del Pino, Robi Darwis (Adam Alis 70’); Ciro Alves, Gervane Kastaneer (David da Silva 46’), Ryan Kurnia (Beckham Putra 46’).
Persik Kediri: Leo Navvachio; Arthur Silva, Anderson do Nascimento, Kiko, Vava Mario Yagalo; Taufiq Febriyanto, Jeam Kelly Sroyer, Majed Osman; Dionatan Machado, Gustavo Franca, Risna Prahalabenta.