-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Taruna-Taruni Asal Cianjur Gelar Aksi Sosial, Tunjukkan Kepedulian Jelang Lebaran

Sabtu, 05 April 2025 | 00.17 WIB | 0 Views Last Updated 2025-04-06T17:17:47Z

Menjelang Hari Raya Idulfitri 1446 H, sejumlah Taruna dan Taruni asal Cianjur dari berbagai Akademi TNI dan Akademi Kepolisian menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat dengan menggelar aksi sosial di kampung halamannya.

Para Taruna-Taruni yang terlibat dalam kegiatan ini adalah Brigadir Dua Taruna Faza Sulaiman (Akademi Kepolisian), Sersan Taruna Fauzan (Akademi Angkatan Udara), Kopral Taruna Assry Kuntara (Akademi Angkatan Laut), Ajun Brigadir Taruna Kiko Nur Istiqomah (Akademi Kepolisian), dan Sermadatar Rajab Danuwiria (Akademi Angkatan Laut).

Mereka secara langsung turun ke lapangan untuk berbagi kebahagiaan dengan warga sekitar Jalan Siliwangi, Cianjur. Sejak H-1 Lebaran, para Taruna dan Taruni ini membagikan takjil gratis serta menyalurkan paket sembako kepada masyarakat yang membutuhkan.

“Tujuan dari kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat Cianjur dari Taruna yang juga berasal dari Cianjur,” ungkap Sersan Taruna Fauzan, Sabtu (5/4/2025).

Fauzan menambahkan bahwa kegiatan ini bukan hanya sekadar aksi sosial, tetapi juga menjadi simbol semangat kebersamaan dan kepedulian yang diharapkan dapat terus diwariskan oleh generasi penerus.

“Kami ingin menunjukkan bahwa TNI dan Polri tidak hanya hadir dalam pengamanan, tetapi juga bersinergi dan peduli terhadap masyarakat,” tuturnya.

Usai menuntaskan rangkaian kegiatan sosial, para Taruna dan Taruni tersebut juga menyempatkan diri untuk bersilaturahmi dengan Bupati Cianjur, dr. H. Muhamad Wahyu Ferdian, serta Wakil Bupati Cianjur, Ramzi, di Pendopo Kabupaten Cianjur.

Kegiatan ini pun mendapat apresiasi positif dari pemerintah daerah, sebagai wujud nyata sinergi antara putra-putri daerah yang kini tengah menempuh pendidikan di lembaga kedinasan, dengan masyarakat dan pemda di kampung halaman.

Sebagai informasi, istilah Taruna merujuk pada peserta didik laki-laki di lembaga pendidikan kedinasan seperti Akademi Militer (Akmil), Akademi Angkatan Laut (AAL), Akademi Angkatan Udara (AAU), serta Akademi Kepolisian (Akpol). Sedangkan Taruni adalah sebutan untuk peserta didik perempuan di lembaga yang sama.
×
Berita Terbaru Update